oleh

PSHW Tunas Muda Ranting Dolopo Turun Ke Jalan,Penggalangan Dana Peduli NTT

Madiun,mataramanews.com – Persaudaraan setia hati winongo tunas muda ranting kecamatan Dolopo Madiun turun ke jalan lakukan penggalangan dana untuk solidaritas bencana di NTT.

Kegiatan yang di laksanakan di perempatan lampu merah pasar dolopo ini rencananya dilaksanakan selama tiga hari dan hasilnya akan disumbangkan ke saudara saudara yang terkena musibah di NTT.

Kegiatan sosial ini kita lakukan untuk meringankan beban dari saudara saudara kita yang sedang terkena musibah di NTT,walaupun nilainya tak seberapa tapi paling tidak saudara saudara kita yang ada di madiun ini sudah peduli dan berbagi,semoga bisa bermanfaat untuk saudara yang terkena musibah banjir di sana “Jelas Joko Koordinator lapangan Jum’at 9/04/2021

 

Seperti kita ketahui beberapa hari yang lalu saudara kita di NTT dan NTB dilanda musibah banjir besar yang menelan ratusan rumah penduduk hanyut dan 210 korban jiwa.

Sementara itu Diyah salah seorang pengguna jalan asal ponorogo mengapreaiasi kegiatan yang dilakukan oleh saudara dari pshw tunas muda ranting dolopo ini ” Kami salut sekali dengan apa yang telah dilakukan oleh saudara saudara kita dari pshw dolopo ini,selain kegiatan fisik ternyata mereka juga mengedepankan sisi sosial bermasyarakat seperti yang saya lihat hari ini ” Pungkas Diyah.

Dari pantauan MN terlihat puluhan tampak berdiri tertib dan patuhi prokes di area lampu merah pasar dolopo,mereka bergantian turun ke jalan berharap kepedulian masyarakat untuk musibah di NTT dan NTB.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *