Prof. Dr. H Pardji, M. Pd: Gotong Royong merupakan Modal Sosial Yang Sangat Penting

Daerah57 Dilihat

Madiun, mataramanews.com – Menurut Prof. Dr. Pardji, M. Pd gotong royong merupakan nilai plus bangsa Indonesia yang tidak di miliki oleh bangsa lain, karena Gotong Royong merupakan Budaya warisan nenek moyang, hal itu disampaikan Pardji saat menjadi pemateri pada Wawasan Kebangsaan Anggota DPRD Provinsi Jawa timur Y. Ristu Nugroho, ST bertempat di Sasana Krida Mulya Desa babadan lor kecamatan balerejo. Sabtu (28/05/2022).

Gotong artinya bekerja, royong bersama sama berarti gotong royong memiliki mengerjakan sesuatu dengan bersama sama, pardji yang merupakan Anggota dewan pendidikan provinsi jawa timur ini menyampaikan pentingnya budaya gotong royong untuk diterapkan dalam kehidupan kita sehari hari.

menurut Pardji banyak sekali manfaat yang diperoleh dari gotong royong seperti terjalinnya kerukunan antar warga, terjaganya rasa persatuan dan kesatuan, meningkatkan rasa tanggungjawab, memperlancar dalam menangani masalah dan mengakselerasi jalannya pembangunan.

Sementara itu Ristu Nugroho, ST Anggota DPRD Provinsi Jawa Timur Menegaskan pentingnya Budaya gotong royong dilingkungan ” Gotong royong merupakan budaya yang perlu dilestarikan, karena dengan gotong royong sesuatu yang berat akirnya bisa menjadi ringan karena di tanggung bersama sama seperti sinoman, jimpitan, kerjabakti dll, untuk saat ini budaya gotong royong memang sedikit tergerus bahkan ada beberapa kegiatan yang semuanya berbayar seperti contoh bedah rumah, makanya dari kegiatan ini mari kita pupuk rasa kebersamaan ini” Tegas Ristu Nugroho

Dengan era digital seperti ini banyak sekali berita berita bohong (hoax) mari kita secara bijak menyikapi berita berita seperti ini supaya tidak menimbulkan kegaduhan atau dengan mudah trrprovokasi.
Fungsi posko perjuangan salah satunya sebagai tempat edukasi atau pembelajaran kepada masyarakat, kegiatan kegiatan seni,budaya dan juga olahraga, posko ini milik kita bersama milik masyarakat secara keseluruhan” Tambah Ristu kembali

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *