oleh

Sosialisasi Penguatan Peran Masyarakat Dalam Pengawasan SDKP Di Desa Sogo

Madiun, Mataramanews.com – Kementerian Kelautan dan Perikanan melaksanakan Sosialisasi  Penguatan Peran Masyarakat Dalam Pengawasan SDKP melalui Sistim Pengawasan Berbasis Masyarakat di Desa Sogo Kecamatan Balerejo Kabupaten Madiun, Kamis (25/4/2024).

Kegiatan diikuti oleh 100 Pokmaswas yang ada di Kecamatan Balerejo, yang selama ini ikut serta dalam pengawasan bersama Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Madiun.

Hadir sebagai narasumber Sumber Joko Prasetyo dari  PSDKPC Cilacap dan Nur Basuki dari Dinas Perikanan dan Pertanian Kabupaten Madiun.

Joko Prasetyo pada kesempatan ini menyampaikan pentingnya sinergitas antara Kelompok Masyarakat dan Dinas dalam melakukan pengawasan kawasan kelautan dan perikanan yang ada di sekitar kita.

” Kami disini berharap perlunya sinergitas (Kerjasama) antara Kelompok Masyarakat dan Dinas dalam melaksanakan pengawasan bersama kawasan kelautan dan perikanan disekitar kita, kita ambil contoh menebar potasium di sungai, ini akan merusak lingkungan, karena ikan ikan akan punah dalam sekejab ” Jelas Joko.

Sementara itu Nur Basuki dari Dinas Pertanian dan Perikanan Kabupaten Madiun menyampaikan secara prinsip Dinas akan selalu berkolaborasi dengan warga Masyarakat dalam melaksanakan pengawasan di Wilayah Kabupaten Madiun.

” Secara prinsip kita dari Dinas Pertanian dan Perikanan Kabupaten Madiun akan selalu berkolaborasi bersama Masyarakat kapan saja, seperti yang sudah kita lakukan selama ini, cuma kami menekankan agak di tingkatkan pengawasan ” Setrum” karena selain akan berusaha habitat, setrum ini akan membahayakan bagi diri pe nyetrum sendiri, makanya ini yang harus kita hindari ” Tutur Basuki.

Satu lagi kami di sini Dinas pertanian dan Perikanan banyak sekali keterbatasan dalam hal pengawasan, suatu contoh dalam pengawasan di area waduk yang jauh, seperti ini dibutuhkan Speedboad, sampai sekarang kita belum maksimal dalam hal ini, karena ya ituntadi, keterbatasan sarana prasana ” Imbuh Basuki.

Peran Masyarakat dalam hal pengawasan ini sangat dibutuhkan terutama untuk area sekitar waduk, kolaborasi antara Masyarakat melalui Pokmaswas bersama dengan Dinas sangat diperlukan untuk menjaga keutuhan serta kelestarian alam yang ada di Wilayah Kabupaten Madiun.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *